Skip to main content
Berita Kegiatan

SMK MIKA TANA TORAJA DAN SMAN 9 TANA TORAJA DI TES URINE OLEH BNNK TORAJA, BAGAIMANA HASILNYA?

Dibaca: 71 Oleh 30 Jan 2020Desember 16th, 2020Tidak ada komentar
SMK MIKA TANA TORAJA DAN SMAN 9 TANA TORAJA DI TES URINE OLEH BNNK TORAJA, BAGAIMANA HASILNYA?
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Narkoba atau Narkotika merupakan salah satu faktor yang meresahkan masyarakat di Indonesia tidak terkecuali wilayah yang jauh dari perkotaan seperti Toraja. Sampai dengan saat ini masih begitu banyak kasus penyalahgunaan Narkoba menyerang semua kalangan masyarakat bahkan narkoba lebih banyak menyasar pada generasi muda.

Oleh karena itu Kepala BNNK Tana Toraja AKBP Dewi Tonglo lewat arahan apel pagi d awal tahun 2020 mengatakan “Metode penyuluhan akan kita ubah tidak hanya mensosialisasikan mengenai bahaya narkoba tapi juga mengenai sex education bagi pelajar karena hal ini saling berkaitan “ Tutup Dewi

Maka pada hari ini bertempat di 2 Sekolah di Tana Toraja yaitu SMK Mika Tana Toraja dan SMAN 9 Tana Toraja, Kegiatan sosialisasi yang melibatkan kurang lebih 74 pelajar tingkat SMA ini bertujuan untuk memberikan pembekalan seputar bahaya narkoba dan seks bebas bagi pelajar.

SMK MIKA TANA TORAJA DAN SMAN 9 TANA TORAJA DI TES URINE OLEH BNNK TORAJA, BAGAIMANA HASILNYA?

“Kegiatan sosialisasi bahaya narkoba ini difokuskan bagi kalangan pelajar, karena saat ini bahaya narkoba dan seks bebas sudah sangat mengganggu kehidupan masyarakat termasuk pelajar,” ujar Marthen Sanda mewakili salah satu Narasumber dalam sosialisasi bahaya narkoba.

Dalam sosialisasi ini materi yang disampaikan lebih ditekankan bahaya narkoba selain itu juga menyangkut seks pranikah dan usia pacaran, karena para pelajar sudah memasuki masa remaja. Karena itu, dengan adanya kegiatan sosialisasi ini para pelajar akan memperoleh informasi yang tepat tentang bahaya narkoba dan seks bebas.

SMK MIKA TANA TORAJA DAN SMAN 9 TANA TORAJA DI TES URINE OLEH BNNK TORAJA, BAGAIMANA HASILNYA?

Setelah melakukan Sosialisasi maka dilakukan tes urine bagi Pelajar untuk memastikan para pelajar bersih dari penyalahgunaan narkoba, diketahui “hasil tes urin semuanya negatif dan sekolah berterima kasih atas hadirnya BNN di sekolah mereka” ujar Marthen Sanda selaku Kepala Seksi P2M mewakili Kepala BNNK Tana Toraja. Kegiatan ini sudah berlangsung selama beberapa hari ke beberapa sekolah di Tana Toraja maupun Toraja Utaranya

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel