
Badan Narkotika Nasional Kabupaten Tana Toraja melakukan perjalanan menuju Kelurahan Sima, Kecamatan Simbuang. Start dimulai dengan doa bersama di Kantor BNNK Tana Toraja.
Di perjalanan, Tim berpapasan dengan siswa/i SD setempat. Kepala BNNK Tana Toraja, AKBP Natalya Dewi menyempatkan untuk menyapa dan memberikan edukasi mengenai bahaya dari penyalahgunaan narkotika kepada murid-murid SD tersebut.
Hamparan pegunungan dan sungai yang indah membentang sepanjang perjalanan yang menjadi penyemangat tim dalam menempuh sulitnya medan menuju ke Kecamatan Simbuang.
Total waktu yang di tempu dari Makale menuju Simbuang yaitu 7 jam perjalanan.